22 September 2009

Pemerintahan Kecamatan Tanjungsari Giat Taraweh Keliling


 Pemerintahan Kecamatan Tanjungsari Giat Taraweh Keliling

Kab. Sumedang, Buser Trans,.
            Menjelang Ramadhan 1430 H pemerintahan kecamatan Tanjungsari setiap harinya melakukan taraweh keliling (tarling) ke 12 desa, setip harinya para staf yang di pimpin langsung oleh Camat Tanjungsari Deni Tanrus di bagi menjadi tiga tim untuk mengikuti kegiatan taraweh di masing-maing desa.
            Selain melakukan tarawih bersama ada juga kegiatan yang di laksanakan di masjid-masjid yang di singgahinya diantaranya melakukan sosialisasi anti teroris untuk mempersempit ruang gerak para teroris, juga melakukan pengumpulan zakat (BAZ).
            “Kegiatan selama Ramadhan ini kami isi dengan kegiatan tarawih keliling ke desa-desa, namun selain itu kami juga memberikan cedera mata kepada masjid yang disinggahi, cederamata yang di berikan bisa jam dinding atau yang lainya”jelasnya.
            Di tambahkan pula oleh Deni bahwa setiap hari jumat seluruh stafnya rutin melakukan pengajian yang di lakukan internal di kantornya, hal tersebut di lakukan selain menginpentaris para stafnya yang kurang lancar dan yang telah bisa membaca Al-qur’an agar sama-sama mengikutinya. “Seorang pemimpin itu harus benar-benar jadi panutan dan tentunya kita orang muslim harus punya seorang pemimpin yang muslim juga yang sudah barang tentu taat ibadahnya, sehingga keteladananya menjadi contoh, bahkan saya tidak sholat subuh ke masjid saja jadi berita di koran”tambahnya. (Kos/Buser Trans)
              


              




Tidak ada komentar: